Syarat dan Rukun Haji


Sama seperti halnya dalam sholat, dalam rangkaian ibadah haji pun dikenal dengan istilah syarat dan rukun haji serta wajib haji. Untuk rukun haji dan wajib haji telah sebagian Saya ulas dalam artikel berjudul Rukun Haji dan Umroh serta artikel tentang Perbedaan Rukun Haji dan Wajib Haji. Silahkan dibaca kembali, namun tak ada salahnya Saya akan kembali menuliskan lagi disini agar kita makin pintar dan faham bab haji ini.

Yang dimaksud syarat haji di sini adalah syarat-syarat yang harus ada atau mesti dipenuhi oleh seseorang yang akan berhaji sehingga dia terkena kewajiban untuk melaksanakan haji. Apabila kita tidak memenuhi salah satu saja dari syarat-syarat tersebut, maka kita belum dianggap wajib menunaikan ibadah haji.

Adapun point-point dari syarat wajib haji adalah  :
1. Beragama Islam
2. Berakal (sehat rohani)
3. Baligh atau dewasa
4. Merdeka (bukan budak)
5. Mampu melakukannya

Adapun yang dinamakan rukun haji ialah rangkaian kegiatan ibadah yang harus dilakukan dalam prosesi ibadah haji, dan apabila kita tidak mengerjakan salah satu kegiatan dari rukun haji tersebut maka hajinya tidak jadi karena rukun merupakan satu kesatuan yang tidak bisa ditinggalkan salah satunya. Kalau tidak jadi, berarti kita harus mengulang prosesi haji tahun depan dan tidak bisa diganti dengan membayar dam.

Adapun rukun haji yang dimaksud adalah :

Ihram
Ihram adalah pernyataan kita untuk memulai mengerjakan ibadah haji dengan menggunakan pakaian khusus ihram disertai niat haji di miqat yang telah ditetapkan.

Wukuf
Wukuf di Arafah adalah berdiam diri dengan memperbanyak dzikir dan do’a di Arafah pada tanggal 9 Zulhijah.

Thawaf Ifadah
Tawaf Ifadah adalah thawaf utama dalam rangkaian ibadah haji yang dikerjakan setelah prosesi melontar jumrah Aqabah pada tanggal 10 Dzulhijjah.

Sa’i
Sa’i adalh berjalan atau berlari-lari kecil antara Bukit Shafa dan Marwah sebanyak 7 kali yang dikerjakan setelah Thawaf Ifadah.

Tahallul
Tahallul adalah mencukur atau menggunting sebagian rambut setelah melaksanakan Sa’i.

Tertib
Tertib adalah mengerjakan semua kegiatan prosesi haji sesuai dengan urutan yang telah ditetapkan dan tidak boleh ada yang tertinggal satu langkah pun.

Mudah-mudahan artikel ini berguna buat kita yang siap-siap akan melaksanakan ibadah haji dan juga sebagai bekal atau persiapan bagi kita yang sudah berniat bulat ingin menunaikan ibadah haji.

 
















Tag : haji
Back To Top